Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah peristiwa terjadi pada Rabu (29/3) mulai dari kunjungan kenegaraan Presiden Prancis ke Indonesia, lanjutan sidang Basuki Tjahaja Purnama, Kualifikasi Piala Dunia Rusia hingga peluncuran gadget Samsung S8.
Berikut lima berita kemarin yang layak dibaca hari ini.
1. Kunjungan kenegaraan Presiden Prancis, sepakati lima kerjasama
Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Presiden Prancis Francois Hollande di Istana Merdeka Jakarta, Rabu. Pada pukul 11.00 WIB Presiden Hollande dan rombongan tiba di Istana Merdeka.
Presiden Joko Widodo menyambut komitmen investasi baru dengan nilai sekitar 2,6 miliar dolar AS dari pengusaha-pengusaha Prancis yang datang bersama Presiden Francois Hollande. Tidak hanya itu, delegasi Indonesia dan Prancis telah menandatangani lima memorandum of understanding/MOU (nota kesepahaman).
"Saya menyambut baik ditandatanganinya lima MOU, yaitu di bidang pembangun urban berkelanjutan, di bidang pariwisata, pertahanan, ilmu pengetahuan dan penelitian, serta pertukaran tenaga peneliti," kata Presiden saat konferensi pers bersama dengan Presiden Francois Hollande di Istana Merdeka Jakarta, Rabu.
Baca selengkapnya di sini dan di sini.
2. Lanjutan sidang Ahok, penasihat hukum hadirkan tujuh saksi ahli
Tim Kuasa Hukum Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menghadirkan tujuh saksi ahli dalam lanjutan kasus penodaan agama dengan terdakwa Ahok di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta, Rabu.
Dua saksi ahli yang masuk di BAP adalah ahli Psikologi Sosial yang juga Direktur Pusat Kajian Representasi Sosial dan Laboratorium Psikologi Sosial Eropa, Risa Permana Deli, dan Guru Besar Linguistik Universitas Katolik Atma Jaya Jakarta Bambang Kaswanti Purwo.
Sementara lima saksi ahli yang belum masuk di BAP, yaitu ahli Agama Islam serta Wakil Ketua Mustasyar Persatuan Tarbiyah Islamiyah, Hamka Haq, Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Masdar Farid Masudi, dan dosen tafsir Al Quran UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Sahiron Syamsuddin.
Risa Permana Deli menyatakan bahwa kunjungan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ke Kepulauan Seribu dalam rangka kunjungan kerja tidak ditolak oleh masyarakat setempat.
Baca selengkapnya di sini dan di sini
3. Ditjen Pajak perpanjang masa pelaporan SPT 2016
Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan memberi kesempatan bagi seluruh wajib pajak untuk melaporkan surat pemberitahuan (SPT) tahunan pajak penghasilan paling lambat 21 April 2017.
Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Kepatuhan Pajak, Suryo Utomo dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu, mengatakan perpanjangan ini hanya berlaku untuk kewajiban pelaporan saja.
"Sedangkan seluruh pajak terutang wajib diselesaikan atau dibayarkan paling lambat 31 Maret 2017," kata dia.
Baca selengkapnya di sini.
4. Brasil puncaki klasemen kualifikasi Piala Dunia, Argentina takluk
Tim Nasional Sepak Bola Brasil kukuh di puncak klasemen dengan keunggulan sembilan poin dari tim peringkat kedua, Kolombia, seusai mengalahkan Paraguay dengan skor 3-0 pada pertandingan ke-14 di Sao Paolo, Rabu.
Kendati unggul cukup jauh di puncak klasemen, namun secara matematika Brasil belum dinyatakan lolos ke putaran final Piala Dunia karena babak kualifikasi masih menyisakan empat laga hingga akhir tahun ini.
Seteru utama Brasil, Argentina, justru tampil kurang meyakinkan pada laga kualifikasi. Lionel Messi dan kawan-kawan duduk di zona playoff atau posisi lima klasemen sementara dengan 22 poin setelah dikalahkan Bolivia 0-2.
Baca selengkapnya di sini dan di sini.
5. Samsung luncurkan Samsung Galaxy S8 dan S8+
Raksasa teknologi Korea Selatan resmi meluncurkan perangkat premium Samsung Galaxy S8 dan S8+. Senior Vice President, Product Strategy and Marketing Samsung Electronics America, Justin Denison, mengungkapkan Samsung Galaxy S8 dan Galaxy S8+ hadir dengan layar yang lebih luas berkat bezel yang lebih tipis. Galaxy S8 tampil dengan layar 5,8 inci, sementara Galaxy S8+ mengusung layar 6,2 inci.
Baca selengkapnya di sini.
Berikut lima berita kemarin yang layak dibaca hari ini.
1. Kunjungan kenegaraan Presiden Prancis, sepakati lima kerjasama
Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Presiden Prancis Francois Hollande di Istana Merdeka Jakarta, Rabu. Pada pukul 11.00 WIB Presiden Hollande dan rombongan tiba di Istana Merdeka.
Presiden Joko Widodo menyambut komitmen investasi baru dengan nilai sekitar 2,6 miliar dolar AS dari pengusaha-pengusaha Prancis yang datang bersama Presiden Francois Hollande. Tidak hanya itu, delegasi Indonesia dan Prancis telah menandatangani lima memorandum of understanding/MOU (nota kesepahaman).
"Saya menyambut baik ditandatanganinya lima MOU, yaitu di bidang pembangun urban berkelanjutan, di bidang pariwisata, pertahanan, ilmu pengetahuan dan penelitian, serta pertukaran tenaga peneliti," kata Presiden saat konferensi pers bersama dengan Presiden Francois Hollande di Istana Merdeka Jakarta, Rabu.
Baca selengkapnya di sini dan di sini.
2. Lanjutan sidang Ahok, penasihat hukum hadirkan tujuh saksi ahli
Tim Kuasa Hukum Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menghadirkan tujuh saksi ahli dalam lanjutan kasus penodaan agama dengan terdakwa Ahok di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta, Rabu.
Dua saksi ahli yang masuk di BAP adalah ahli Psikologi Sosial yang juga Direktur Pusat Kajian Representasi Sosial dan Laboratorium Psikologi Sosial Eropa, Risa Permana Deli, dan Guru Besar Linguistik Universitas Katolik Atma Jaya Jakarta Bambang Kaswanti Purwo.
Sementara lima saksi ahli yang belum masuk di BAP, yaitu ahli Agama Islam serta Wakil Ketua Mustasyar Persatuan Tarbiyah Islamiyah, Hamka Haq, Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Masdar Farid Masudi, dan dosen tafsir Al Quran UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Sahiron Syamsuddin.
Risa Permana Deli menyatakan bahwa kunjungan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ke Kepulauan Seribu dalam rangka kunjungan kerja tidak ditolak oleh masyarakat setempat.
Baca selengkapnya di sini dan di sini
3. Ditjen Pajak perpanjang masa pelaporan SPT 2016
Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan memberi kesempatan bagi seluruh wajib pajak untuk melaporkan surat pemberitahuan (SPT) tahunan pajak penghasilan paling lambat 21 April 2017.
Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Kepatuhan Pajak, Suryo Utomo dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu, mengatakan perpanjangan ini hanya berlaku untuk kewajiban pelaporan saja.
"Sedangkan seluruh pajak terutang wajib diselesaikan atau dibayarkan paling lambat 31 Maret 2017," kata dia.
Baca selengkapnya di sini.
4. Brasil puncaki klasemen kualifikasi Piala Dunia, Argentina takluk
Tim Nasional Sepak Bola Brasil kukuh di puncak klasemen dengan keunggulan sembilan poin dari tim peringkat kedua, Kolombia, seusai mengalahkan Paraguay dengan skor 3-0 pada pertandingan ke-14 di Sao Paolo, Rabu.
Kendati unggul cukup jauh di puncak klasemen, namun secara matematika Brasil belum dinyatakan lolos ke putaran final Piala Dunia karena babak kualifikasi masih menyisakan empat laga hingga akhir tahun ini.
Seteru utama Brasil, Argentina, justru tampil kurang meyakinkan pada laga kualifikasi. Lionel Messi dan kawan-kawan duduk di zona playoff atau posisi lima klasemen sementara dengan 22 poin setelah dikalahkan Bolivia 0-2.
Baca selengkapnya di sini dan di sini.
5. Samsung luncurkan Samsung Galaxy S8 dan S8+
Raksasa teknologi Korea Selatan resmi meluncurkan perangkat premium Samsung Galaxy S8 dan S8+. Senior Vice President, Product Strategy and Marketing Samsung Electronics America, Justin Denison, mengungkapkan Samsung Galaxy S8 dan Galaxy S8+ hadir dengan layar yang lebih luas berkat bezel yang lebih tipis. Galaxy S8 tampil dengan layar 5,8 inci, sementara Galaxy S8+ mengusung layar 6,2 inci.
Baca selengkapnya di sini.
Editor: Fitri Supratiwi
COPYRIGHT © ANTARA 2017
0 comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.