Monday, November 28, 2016

dubes: denmark-norwegia sediakan solusi bantu indonesia - (d)

Jakarta (ANTARA News) - Duta Besar Denmark untuk Indonesia, Casper Klyngem dan Duta Besar Norwegia untuk Indonesia, Stig Traavik, mengatakan, berbagai perusahaan dari negara mereka dapat menyediakan solusi dalam rangka membantu mewujudkan visi kemaritiman Indonesia.

"Denmark dan Norwegia dapat menyediakan solusi yang inovatif dan berkualitas tinggi guna membantu visi maritim Indonesia," kata Klynge dalam acara konferensi inovasi kemaritiman, di Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Senin.
Menurut dia, Denmark bersama-sama dengan Norwegia juga menginginkan menjadi mitra kunci dalam sektor kemaritiman Indonesia.

Untuk itu, katanya, mereka juga bertekad untuk meningkatkan baik jumlah perdagangan maupun tingkat investasi dalam rangka memberi kebermanfaatan bagi Indonesia.

Sementara itu, Traavik mengemukakan, Norwegia dan Denmark sangat tertarik untuk bekerja leboh erat lagi dalam sektor kemaritiman.

"Kami ingin berbagi solusi baik dari Denmark maupun Norwegia, khususnya dalam hal solusi pemberdayaan energi modern yang lebih efisien," katanya.

Baik Denmark maupun Norwegia dikenal termasuk dalam negara-negara papan atas dalam hal kepemilikan kapal dan industri maritim yang tersedia bagi rantai nilai sektor kemaritiman global.

Hal tersebut juga mencakup baik dari segi pendanaan maupun penyediaan sarana dan prasarana serta jasa perkapalan, serta termasuk pula dalam hal bidang pendidikan kemaritiman.

Kedua negara juga dikenal di tingkat internasional memiliki fokus yang kuat dalam jasa kemaritiman yang ramah lingkungan dan berkelanjuta serta menggunakan energi yang efisien.
Editor: Ade Marboen
COPYRIGHT © ANTARA 2016

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : dubes: denmark-norwegia sediakan solusi bantu indonesia - (d)

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.