Sunday, November 27, 2016

Menteri Susi: konsumsi ikan masyarakat Sulsel tertinggi di Indonesia

Menteri Susi: konsumsi ikan masyarakat Sulsel tertinggi di Indonesia
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti (ANTARA /Irsan Mulyadi)
 Orang Sulsel itu pemakan ikan dan banyak orang Sulsel pinter-pinter, cerdas karena memang konsumsi proteinnya sangat tinggi." 
Makassar (ANTARA News) - Menteri Kelautan dan Perikanan (KP) Susi Pudjiastuti menyatakan jika masyarakat Sulawesi Selatan lebih tinggi rata-rata angka konsumsi ikannya di Indonesia.

"Sulsel ini provinsi maritim dan bahkan Kota Makassar saja punya banyak pulau dibandingkan kota-kota lainnya. Angka konsumsi ikan masyarakatnya tertinggi di Indonesia," ujarnya di Makassar, Sabtu.

Susi Pudjiastuti membeberkan, berdasarkan angka konsumsi ikan per kabupaten/kota maupun provinsi, Sulsel tercatat memiliki kemampuan konsumsi ikan sebanyak 60-80 kilogram per kapita tiap tahunnya.

Sedangkan daerah di Pulau Jawa seperti Kota Yoyakarta dan Solo hanya rata-rata 16 kilogram (kg) per kapitanya. Untuk secara keseluruhan nasional hanya 46 kilogram per kapita.

"Orang Sulsel itu pemakan ikan dan banyak orang Sulsel pinter-pinter, cerdas karena memang konsumsi proteinnya sangat tinggi," katanya.

Ia mengatakan, tingginya tingkat konsumsi ikan di Sulsel dari nasional didukung juga oleh produksi ikan tangkap daerah yang berada di atas angka 400 ribu ton pertahun.

Di hadapan Presiden Joko Widodo dan seratusan nelayan di Pelabuhan Perikanan Untia itu, Susi meminta kepada para nelayan agar tetap melaut dengan menggunakan peralatan yang ramah lingkungan.

"Mari kita semua menjaga keberlangsungan sumber daya alam kita agar tetap terjaga, jangan menggunakan cara-cara illegal fishing, jangan membius, jangan mengebom dan jangan pakai kompresor dalam mencari ikan," jelasnya.

Susi juga meminta kepada nelayan agar menjadikan lautan Indonesia ini sebagai tempat untuk mencari ikan tanpa harus merusak terumbu karang, koral dan biota lautnya daerah lain.

"Pelaut Bugis-Makassar itu sudah terkenal sejak dulu dan sampai sekarang terkenal sampai keluar negeri. Terkenal karena suka membius dan lain-lainnya. Jangan lagi ada seperti itu karena anak cucu kita yang akan sengsara," pesannya kepada nelayan.
Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2016

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Menteri Susi: konsumsi ikan masyarakat Sulsel tertinggi di Indonesia

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.