Monday, December 3, 2018

Langkah BI dan pemerintah dukung rupiah kian perkasa

Langkah BI dan pemerintah dukung rupiah kian perkasa
Ilustrasi: Petugas menunjukkan mata uang rupiah dan dolar AS di Jakarta, (ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma)
Di sisi lain, masih adanya sejumlah sentimen positif...
Jakarta (ANTARA News) - Langkah Bank Indonesia (BI) dan pemerintah mengantisipasi dan memanfaatkan perang dagang antara Amerika Serikat dan China mendukung penguatan nilai tukar (kurs) rupiah 34 poin menjadi Rp14.268 per dolar AS pada senin pagi.

Analis senior CSA Research Institute Reza Priyambada di Jakarta, Senin, mengatakan, pergerakan rupiah mencoba untuk tidak bergeming dengan adanya pertemuan antara Presiden Xi dan Presiden Trump. 

"Di sisi lain, masih adanya sejumlah sentimen positif, baik dari Bank Indonesia (BI) maupun langkah pemerintah untuk memanfaatkan perang dagang tersebut sebagai peluang meningkatkan investasi di dalam negeri, diharapkan dapat menjadi sentimen positif untuk membuat laju rupiah melanjutkan kenaikannya," ujar Reza.

Ia memperkirakan, hari ini rupiah akan bergerak di kisaran Rp14.313 hingga Rp14.288 per dolar AS.

Pergerakan rupiah di akhir pekan lalu, yang sekaligus menjadi penutup bulan November, cenderung kembali melanjutkan kenaikannya. 


Laju rupiah memanfaatkan pelemahan dolar AS setelah terimbas sikap pelaku pasar yang menahan diri jelang pertemuan Presiden Xi dan Presiden Trump di sela pertemuan G-20 Summit yang akan membahas kesepakatan dagang. 
Di sisi lain, pergerakan rupiah mendapat sentimen positif dari rencana pemerintah yang akan memberikan keleluasaan bagi industri yang tidak tercantum dalam aturan tax holiday untuk turut menikmati fasilitas libur pajak tersebut melalui mekanisme yang berbeda.
Selain itu, sentimen positif lainnya yaitu adanya penilaian BI yang mencatat adanya aliran modal asing asing yang masuk ke pasar surat berharga negara, serta kian maraknya transaksi pasar uang dengan menggunakan DNDF (Domestic Non Deliverable Forward).
Baca juga: Rupiah kian menguat dekati Rp14.200/dolar

Baca juga: BI sebut keyakinan terhadap ekonomi Indonesia bawa rupiah menguat
Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Risbiani Fardaniah
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Langkah BI dan pemerintah dukung rupiah kian perkasa

  • Rupiah Jumat sore menguat jadi Rp14.544 Mata uang Rupiah dan Dolar AS. (ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/nz/16). kurs tengah Bank Indonesia pada hari ini (23/11) juga mencatat mata uang rupiah menguat menj ...
  • Respons pertemuan Fed, rupiah melemah jadi Rp15.213 Pecahan dolar Amerika Serikat. (ANTARA /Sigid Kurniawan) Imbal hasil obligasi AS yang di atas tiga persen juga masih menarik minat investor mengalihkan dananya dari ...
  • Ini kata analis, penyebab rupiah melemah 94 poin ILUSTRASI (ANTARA /Moch Asim) Situasi itu membuat mata uang yuan China melemah dan berimbas pada pergerakan sejumlah mata uang di kawasan Asia lainnya, termasuk rup ...
  • Rupiah menguat ditopang hasil lelang SUN Petugas bank menghitung uang dolar AS di atas rupiah di Jakarta. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat seiring dengan hasil SUN yang cukup menggembirakan (ANTA ...
  • Kurs rupiah melemah 36 poin Ilustrasi - penukaran mata uang asing. (ANTARA /Sigid Kurniawan) Jakarta (ANTARA News) -  Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta p ...

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.